Rabu, 04 November 2020

Materi Faktor Prima Kelas IV

 Bilangan prima adalah bilangan yang hanya memiliki 2 faktor yaitu 1 dan bilangan itu sendiri 

Contoh bilangan Prima : 

1,2,3,5,7,11,17,19,23,29,31, dan seterusnya.

Hari ini kita akan belajar mengenai faktor bilangan prima 

contoh soal 

1. Faktor prima dari bilangan 84 adalah ....

Jawaban :

Pertama buat dulu pohon faktor dari 84 


dari pohon faktor di atas sudah dapat ditentukan faktor prima dari 84 adalah 2, 3 dan 7

Ingat sebelah kiri garis diisi dengan bilangan prima ! dan angka 1 tidak masuk ke dalam pohon faktor

Senin, 02 November 2020

Faktorisasi Prima (Materi Matematika 3 November 2020)

Masih ingatkah kamu mengenai bilangan prima ?

Bilangan prima adalah bilangan yang memiliki 2 faktor yaitu 1 dan bilangan itu sendiri 

contohnya 2,3,5,7,11,17,19, dll

Sekarang perhatikan cara menentukan bilangang pangkat pada faktorisasi bilangan prima 

contoh soal 

Tentukan bilangan pengganti n yang tepat

Cara Pengerjaan :

Pertama 

Buatlah pohon faktor dari bilangan 72 

Pada bilangan yang ada di dalam lingkaran diisi dengan bilangan prima !

Kedua 

Dari pohon faktor buatlah faktorisasi primanya yaitu 

2 x 2 x 2 x 3 x 3 

maka faktorisasinya  

Karena bilangan  2-nya ada 3 maka 2 pangkat 3 dan bilangan 3 ada 2 maka 3 pangkat 2

jadi n = 3 dan 2

Minggu, 01 November 2020

Materi Tema 4 Kelas 4 Subtema 2 Pembelajaran 6

 Materi 1 

Membedakan Sikap baik dan Tidak baik 

Berikut beberapa contoh sikap yang baik dan tidak baik dalam kehidupan sehari-hari. 

Materi 2 

Masih ingatkah kamu dengan unsur-unsur instrintik cerita 

- Tema : ide pokok cerita/dongeng

- Tokoh : Pemain dalam cerita/dongeng

- Latar cerita 

  Latar terdiri dari Latar tempat, Latar waktu dan Latar suasana 

  contoh latar tempat : Rumah nenek, Hutan, Bandung 

              latar waktu : Pagi, siang, malam, dan hari/tanggal 

              latar suasana : suasana sedih,haru, gembira 

- Alur Cerita 

  Alur cerita terdiri dari 3 yaitu maju, mundur, dan campuran

  Alur cerita maju adalah jalan cerita dengan peristiwa yang dimulai dari awal hingga akhir.

  Alur cerita mundur adalah jalan cerita yang menceritakan kilas balik atau masa lalu.

 Alur cerita campuran adalah gabungan dari alur maju dan mundur.

- Penokohan 

  Sifat dari para tokoh dalam cerita/dongeng 

- Pesan Moral

   Pesan yang ingin disampaikan oleh penulis dari cerita yang ditulis olehnya


Kamis, 02 April 2020

Tugas Praktek Kelas VI

Praktek kesatu
buat video perkenalan diri (dalam bahasa inggris) yang memuat :
1. nama (my name is ...)
2. nama panjang (my full name is ...)
3. Tanggal Lahir dan tempat lahir ( I was born in.... (tgl)(bulan) (tahun))
4. umur (I am ... years old)
5. kelas (I am in the sixth a/b grade)
6. nama wali kelas (my homeroom teacher is ...)
7. Sekolah (my school is ...)
8. hobby
9. makanan kesukaan
10. cita-cita (I have a dream, I want to be)
11. What do you think about home learning ? (jawab pertanyaan ini dalam bahasa inggris)
12. nice to meet you, thank you


Praktek kedua 
hasilnya di foto
Translate to english (terjemahkan ke dalam bahasa inggris) 
1-10 use future tense (will and going to) 
1. saya akan pergi ke Monas bersama keluarga saya 
2. Kami akan mengunjungi Taman Mini minggu depan 
3. Saya akan menonton ondel-ondel dan pertunjukan tanjidor 
4. apa yang akan kamu beli di Setu Babakan 
5. kemana kita akan pergi, Juki ?
6. kita akan membuat sebuah miniatur rumah betawi.
7. akankah kakak (perempuan) mu mengunjungi TMII ?
8. Mumun akan membuat sebuah vas plastik 
9. saya akan menyanyi lagu jali-jali 
10. aku dengar kamu akan pergi kemping

11-20 use past tense (Verb 2)
11. Mumum makan kerak telor kemarin malam.
12. kemarin Mumun dan Zaenab kalah dalam permainan 
13. Ibuku memasak gado-gado kemarin
14. Mumun bermain keripik jengkol dengan Juki dan Zaenab minggu kemarin.
15. Juki mengunjungi museum Fatahillah Sabtu kemarin 
16. saya mengerjakan PR saya kemarin. 
17. Apa yang kamu lakukan senin kemarin ?
18. saya pergi ke padepokan pencak silat bersama dengan kakak (laki-laki)ku kemarin.
19. Mamat bermain skate board di taman menteng kemarin.
20 saya bertemu juki di taman Kalijodo kemarin.

kirim video dan foto  ke email azizahelga@gmail.com dengan subject praktek bahasa inggris nama, no ujian dan kelas

Selasa, 31 Maret 2020

Pecahan pada Kehidupan Sehari-hari


Pemecahan masalah pecahan 1/2, 1/3, 1/4 pada kehidupan sehari-hari
 
Jawaban :
diketahui : jumlah siswa 24 orang 
                  dibagi menjadi 2 kelompok 
ditanyakan : a. pecahan untuk 1 kelompok = ....?
                    b. 1 kelompok berapa siswa = .... ?
Jawab 
a. banyak kelompok 2 kelompok maka satu kelompok dapat dinyatakan dalam pecahan adalah 1/2 
b. 1 kelompok berapa siswa =  karena dibagi menjadi 2 kelompok maka banyak siswa : 2
atau 24 : 2 = 12 orang

Jawaban :
diketahui : jumlah siswa 24 orang
                  dibagi menjadi 3 kelompok
ditanyakan : a. pecahan untuk 1 kelompok = ....?
                     b. 1 kelompok berapa orang = .... ?
jawab :
a. karena ada 3 kelompok maka satu kelompok dinyatakan dalam pecahan adalah 1/3
b. 1 kelompok berapa orang = karena dibagi menjadi 3 kelompok maka 24 : 3 = 8 

Jawaban :
setiap kelompok dinyatakan dalam pecahan 1/4
setiap kelompok terdiri dari 24 : 4 = 6 orang

Tugas Halaman 199 nomer 1-5 kerjakan seperti yang diwarnai kuning tulis jawabannya saja dan foto di kirim ke wa


Kalimat sapaan dalam dongeng fabel


Kalimat Sapaan dalam fabel
Persahabatan Geri dan Doni
Di suatu perkebunan hiduplah seekor kelinci bernama Geri. Geri tinggal bersama adiknya, Lili.
Datanglah sekelompok tikus tanah ke perkebunan itu. Mereka membuat lubang dimana-mana.
“Li, lihatlah perkebunan ini penuh lubang, sejak kehadiran Tikus Tanah,” ucap Geri.
“ iya Kak, bagaimana kalua kakak menegur mereka ? “ ucap Lili
Geri pun menyetujui saran adiknya dan menemui ketua dari kelompok tikus tanah.
“ Maaf Tikus Tanah, sejak kedatangan kelompok kalian ke sini, kondisi perkebunan menjadi rusak. Sebagai penghuni perkebunan ini, kita juga harus menjaga perkebunan,” ucap Geri sopan
“Maaf Geri, kami tidak berniat merusak kebun. Kami membuat lubang untuk berteduh dari hujan,” ucap ketua tikus menjelaskan tujuan mereka.
“nanti aku minta tikus-tikus untuk lebih berhati-hati agar tidak merusak kebun.” Tambah Doni, Ketua Kelompok Tikus Tanah.
“ Baiklah kalau begitu, Doni. Nanti aku bantu mencari tempat untukmu membuat lubang agar tidak merusak kebun,” Geri menawarkan bantuan.
Sejak saat itu , kelompok tikus tanah dan keluarga kelinci berteman baik dan saling membantu.


Bagian kalimat yang berwarna kuning adalah kalimat sapaan karena ada tanda petik dan ditunjukkan untuk seseorang yaitu Lili.
kalimat sapaan biasanya mengandung kata : '....ku' misalnya tuanku, '.....mu' misalnya milikmu atau kamu, dan yang terakhir ada nama tokoh misalnya Li, Geri, Doni, Tikus, Gajah.

sedangkan kalimat yang berwarna biru bukan kalimat sapaan meskipun ada tanda petik tapi tidak ditunjukkan untuk siapa-siapa tidak ada kata kamu, '....ku' atau nama tokoh.

ciri-ciri kalimat sapaan adalah adanya tanda petik ( " " )
contohnya 
SITI
" Selamat pagi, Siti"

TUGAS 
halaman 191 buku tema 7 foto hasil tugasmu ke wa
halaman 194 buku tema 7 no 1 sampai 5 foto hasil tugasmu ke wa, kerjakan seperti tulisan warna hijau

Jumat, 27 Maret 2020

Tugas Tema 7 "pecahan" kelas 2 A


 Tugas
1. Gambar berikut menyatakan pecahan …..
   









2. Gambar berikut menyatakan pecahan ….







3. Jika sebuah kue di potong menjadi 2 bagian sama besar, setiap potongan menyatakan pecahan ….

4. Sebuah apel dipotong 4 bagian sama besar. Setiap potongan apel dapat dinyatakan dengan pecahan ….

5. 1 kue dari kumpulan di samping dapat dinyatakan dengan pecahan ….








6. Ada 3 buah telur di dalam kulkas. Kemudian 1 telur pecah. Telur yang pecah dapat dinyatakan dengan pecahan ….

7. Di pot ada 2 buah bunga mawar yang sedang mekar, besoknya 1 bunga mawar layu. Bunga mawar yang layu dapat dinyatakan dengan pecahan ….

8. Banyaknya pensil yang patah dapat dinyatakan dengan pecahan ….









9. Ibu membeli 10 bungkus cokelat. Setengahnya diberikan kepada Siti. Berapa bungkus cokelat yang diberikan kepada Siti ? ….

10. Edo memiliki 12 butir kelereng. Sepertiganya diberikan kepada adiknya. Berapakah jumlah kelereng yang diberikan kepada adiknya ? …..

Kamis, 26 Maret 2020

Tugas Kelas 2A "Kalimat Sapaan di Dongeng"


Persahabatan Geri dan Doni
Di suatu perkebunan hiduplah seekor kelinci bernama Geri. Geri tinggal bersama adiknya, Lili.
Datanglah sekelompok tikus tanah ke perkebunan itu. Mereka membuat lubang dimana-mana.
“Li, lihatlah perkebunan ini penuh lubang, sejak kehadiran Tikus Tanah,” ucap Geri.
“ iya Kak, bagaimana kalua kakak menegur mereka ? “ ucap Lili
Geri pun menyetujui saran adiknya dan menemui ketua dari kelompok tikus tanah.
“ Maaf Tikus Tanah, sejak kedatangan kelompok kalian ke sini, kondisi perkebunan menjadi rusak. Sebagai penghuni perkebunan ini, kita juga harus menjaga perkebunan,” ucap Geri sopan
“Maaf Geri, kami tidak berniat merusak kebun. Kami membuat lubang untuk berteduh dari hujan,” ucap ketua tikus menjelaskan tujuan mereka.
“nanti aku minta tikus-tikus untuk lebih berhati-hati agar tidak merusak kebun.” Tambah Doni, Ketua Kelompok Tikus Tanah.
“ Baiklah kalau begitu, Doni. Nanti aku bantu mencari tempat untukmu membuat lubang agar tidak merusak kebun,” Geri menawarkan bantuan.
Sejak saat itu , kelompok tikus tanah dan keluarga kelinci berteman baik dan saling membantu.

Tugas 

No
kalimat
Kata sapaan
1
“Li, lihatlah perkebunan ini penuh lubang sejak kehadiran tikus tanah,” ucap Geri

2
“Maaf tikus tanah, sejak kedatangan kelompok kalian ke sini, kondisi perkebunan menjadi rusak. Sebagai penghuni perkebunan ini, kita juga harus menjaga perkebunan,” ucap Geri sopan

3
“Maaf Geri, kami tidak berniat merusak kebun. Kami membuat lubang untuk berteduh dari hujan,” ucap ketua tikus

4
“ Baiklah kalau begitu, Doni. Nanti aku bantu mencari tempat untukmu membuat lubang agar tidak merusak kebun,” Geri menawarkan bantuan.

5
“ iya Kak, bagaimana kalua kakak menegur mereka ? “ ucap Lili